| Fokus, Jakarta - Tim nasional bulutangkis beregu putra Indonesia menyumbangkan medali emas pertama di ajang Asian Para Games 2018. Kemenangan itu diraih Indonesia usai menghentikan perlawanan Malaysia 2-1. Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (8/10/2018), kemenangan dimulai dari partai tunggal putra. Fredy setiawan sukses taklukan lawan, Mohammad Norhilmee dengan skor 21-6 dan 21-12. Namun Malaysia sempat menyamakan kedudukan melalui pasangan Cheah Like-Hairul Saba yang mengalahkan pasangan Hary Susanto-Hafidzh Briliansyah 10-21 dan 17-21. Di partai ketiga, tunggal putra Dheva Anrimusthika menjadi pahlawan setelah menumbangkan perlawanan tunggal putra Malaysia, Mohammad Fariz Ahmad Azri dengan perolehan 21-6 dan 21-12. Kemenangan di partai ketiga ini, memastikan Indonesia meraih medali emas pertamanya di ajang Asian Para Games 2018. (Karlina Sintia Dewi) Let's block ads! (Why?) October 08, 2018 at 09:01AM via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2pHTS2C | | If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email | | Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets. |
No comments:
Post a Comment